Laman

Minggu, 17 Oktober 2010

The best condition

Memang keputusan Allah selalu tepat. Dia mengerti sekali kondisi hamba-NYA, melebihi hamba itu sendiri. Dia menginginkan yang terbaik untuk hamba-NYA. Saat manusia salah, Dia mengingatkan. Maka dari itu, kita yang dapat mengambil hikmah dari cobaan yang diterimanya adalah manusia yang beruntung. Kita mengetahui esensi “mengapa Allah memberi cobaan ini??”. Setelah kita mengerti maksud Allah, maka senyuman dan ketentraman hati yang kita dapat. Subhanallah.
Hikmah2 cobaan tidak serta merta langsung kita peroleh. Butuh keikhlasan untuk menerima “masalah” tersebut. memang awalnya terasa sangat berat tetapi nikmati saja, jalani saja apa yang terjadi saat ini. Toh kita sebagai manusia hanya tinggal menjalani dan berikhtiar dengan sebaik-baiknya. Skenario hidup sudah diatur oleh Allah…jadi tidak usah terlalu “sepaneng” dengan target2 yg belum terealisasi.
Ya Allah berilah kami kekuatan untuk selalu istiqomah di jalan-Mu, menetapi jalan kebaikan..ingatkanlah disaat kami lalai untuk mengakui kebesaran-Mu.
Mungkin dalam menghadapi cobaan-NYa, banyak anggapan miring dari orang2 sekitar. Abaikan saja, tanggapi saja dengan senyuman atau diam saja. Tidak ada habisnya bila kita terlalu fokus pada pendapat2 mereka. Bukankah mereka hanya sebagai penonton. Mereka tidak tau apa yang telah kita perjuangkan. Selalu ingat bahwa apa yang kita miliki saat ini adalah rezeki dari Allah, tak perlu mengkhawatirkan terhadap sesuatu yang luput dari kita. Pemikiran yang terbaik adalah berprasangka baik kepada Allah..inget Allah selalu menyayangi kita melebihi rasa sayang ibu kita.
Kondisi saat ini adalah yang terbaik. ^_^